244 Atlet Siap Bertanding di 12 Cabor Peparnas XVI Papua

Ketua NPC Papua, Jaya Kusuma.

JAYAPURA, FP.COM – Sebanyak 244 atlet Papua siap mengikuti 12 cabang olahraga yang dipertandingkan di ajang Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua pada 2-15 November 2021.

Ketua National Paralimpic Committee (NPC) Papua, Jaya Kusuma mengatakan, 12 cabor tersebut akan dipertandingkan di dua klaster yakni Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura.

Read More
iklan

Adapun cabor yang akan dipertandingkan di Klaster Kota Jayapura yaitu tenis meja, bulu tangkis, catur, judo tuna netra, sepakbola CP, dan tenis lapangan kursi roda.

Sementara, di klaster Kabupaten Jayapura yaitu cabor atletik, menembak, panahan, renang, boccia, dan angkat besi.

“Para atlet dari 12 cabor tengah menjalani pemusatan latihan atau TC. Atlet dari 10 cabor TC di luar Papua, sementara, 2 cabor TC di Jayapura yaitu sepakbola cp dan atletik,” jelasnya.

“Cabor angkat berat TC di Balikpapan (Kalimantan Timur), renang di Palembang (Sumatera Selatan), Catur di Samarinda (Kalimantan Timur) dan Medan (Sumatera Utara), Catur khusus putri di Bekas (Jawa Barat), tenis lapangan kursi roda di Jakarta, boccia, menembak, panahan, judo tuna netra dan bulu tangkis di Solo (Jawa Tengah),” lanjut Jaya Kusuma.

Sebagai tuan rumah, para atlet siap tampil maksimal. Dengan target perolehan medali sebanyak 65, NPC Papua berjibaku mempersiapkan para atlet yang akan bertanding di Peparnas XVI.

“Peparnas di Jawa Barat, kami urutan ke-5 perolehan medali terbanyak karena hanya 7 cabor yang kami ikuti dari 13 cabor yang dipertandingkan, tetapi Peparnas XVI kita tuan rumah, kita berusaha jadi juara, berada di urutan pertama,” ucapnya.

Dia mengungkapkan telah memberikan porsi latihan kepada para atlet untuk tekun berlatih. Menurutnya, intensitas latihan sangat bagus, para atlet menerima latihan yang diberikan oleh pelatih. (FPKontr1)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *