Karyawan Sentani Purnama Resto Bersih-Bersih Sampah di Pantai Holtekamp

Aksi peduli lingkungan dengan bersih-bersih sampah dilakukan karyawan Sentani Purnama Resto di Pantai holtekamp.

JAYAPURA, FP.COM – Menjaga lingkungan yang bersih dan sehat di tengah pandemi virus corona, serta menjaga agar pencemaran lingkungan tidak terjadi, menjadi semangat manajemen dan karyawan Sentani Purnama Resto Kota Jayapura.

Aksi peduli lingkungan di tengah pandemi virus corona, dilakukan karyawan Sentani Purnama Resto di Pantai holtekamp, Minggu (31/5/2020).

Read More
iklan

Hasim Yampapy, Humas Sentani Purnama Resto (SPR) kepada fokuspapua.com, mengatakan, aksi ini muncul ketika mereka mendapati suatu bagian penting yang luput dari perhatian semua pihak. Memanfaatkan pembatasan aktivitas sampai pukul 14.00 WIT, resto yang tidak beroperasi, membuat mereka berpikir untuk tetap melakukan kegiatan yang bermanfaat dalam mendukung pemerintah dengan menjaga kebersihan lingkungan daerah wisata Holtekamp yang menjadi barometer Kota Jayapura.

Dengan menerapkan protokol kesehatan yang diberlakukan pemerintah, karyawan SPR pagi tadi melakukan aksi peduli lingkungan di sepanjang Pantai Holtekamp, dengan bersih-bersih sampah. Aksi ini akan berlanjut sampai satu minggu ke depan.

Sampah-sampah yang dikumpulkan di sekitar pantai Holtekamp.

Hasim pun turut mengajak komunitas-komunitas peduli lingkungan lainnya yang ada di Kota Jayapura untuk bergabung dengan tetap menerapkan social distancing dan physical distancing.

Saat ditanya mengenai respon pemilik tempat wisata, Hasim mengungkapkan bahwa pihaknya telah bertemu dan melakukan komunikasi dengan pemilik tempat wisata. ”Respon mereka sangat baik, bahkan mereka juga menyampaikan terima kasih, sebab pengunjung tidak ada dan mereka juga akhirnya jarang membersihkan tempat wisata,” ungkapnya.

Hasim pun meminta dukungan dan peran dinas terkait untuk merespon aksi ini. “Kami sangat mengharapkan trek sampah tersedia,  kami sudah hubungi tapi sampai sore tadi belum di angkut,” katanya.  (Merritt)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *