Turnamen Adolof Kabo Cup 2021 Memasuki Fase Krusial

MANOKWARI,FP- Turnamen Sepakbola Adolof Kabo Cup I Tahun 2021 telah memasuki hari ketujuh. Telah dilakukan 32 pertandingan dan tersisa 16 pertandingan lagi untuk mengakhiri putaran pertama. Sisa pertandingan putaran pertama nampaknya makin seru, karena mayoritas tim yang menghuni delapan grup dalam turnamen ini memiliki kans yang sama untuk lolos ke putaran 16 besar.

Aroma perseteruan antar tim akan semakin terasa apalagi memasuki fase krusial dalam lima hari ke depan. Lapangan Borarsi dan Stadion Sanggeng Manokwari akan dipadati para pendukung, memberikan semangat bagi timnya masing-masing agar terus melaju ke putaran berikut.

Read More
iklan

Ketua Panitia Turnamen Adolof Kabo Cup I Tahun 2021, Piton Wabia berharap dukungan semua pihak untuk mensukseskan gelaran ini hingga selesai. “ Turnamen ini adalah kerinduan semua pencinta bola di Kota Manokwari, turnamen yang sangat didambakan oleh anak-anak kita generasi muda. Jangan lagi ada perkelahian dan keributan. Mari kita jaga keamanan dan ketertiban ini bersama,” tandas Piton Wabia usai mendampingi komisi disiplin melakukan sidang perkara beberapa aksi protes dan insiden yang terjadi.

Kepada offical tim, para pemain dan pendukung tim, Piton menegaskan untuk tidak membuat kegaduhan. Kalaupun ada ketidakpuasan, hendaknya disampaikan dengan baik sesuai dengan peraturan khusus yang telah disepakati dan ditandatangani bersama oleh semua tim.

“ Perangkat pertandingan dan panitia adalah orang biasa yang juga memiliki kelemahan. Yang sempurna hanyalah Tuhan. Mari kita semua saling menghormati, saling bergandengan tangan untuk membawa perubahan dan membangkitkan kembali kejayaan Perseman,” ucapnya.*)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *