Lewat CSR, BAF Bantu Pendidikan dan Kesehatan Anak di Sejumlah Kota

Acara penyerahan CSR BAF "Caring for Children" di Jayapura/Istimewa

JAYAPURA, FP.COM – Wabah virus Corona berpengaruh ke segala aspek, termasuk pendidikan. Selama masa pandemi ini, pemerintah menerapkan kebijakan belajar dari rumah. Efek dominonya, muncul ketimpangan akses pendidikan antardaerah.

Melihat masalah ini, salah satu perusahaan pembiayaan, PT Bussan Auto Finance (BAF) tergerak untuk memberikan sumbangsih lewat program corporate social responsibility (CSR) bertajuk “Caring for Children”.

Read More
iklan

Program ini merupakan rangkaian kegiatan Semarak BAF 23 Tahun. Bentuk programnya seperti perbaikan sarana prasarana sekolah, asrama maupun TPQ (Taman Pendidikan Al-Qur’an), perlengkapan sekolah, penyediaan fasilitas sanitasi, sarana cuci tangan untuk kebersihan dan kesehatan anak, serta bantuan sembako bagi panti asuhan.

Kegiatan dilaksanakan secara serentak tanggal 18 September 2020 di 23 kota, yaitu; Langsa, Batam, Jambi, Cileungsi, Kudus, Lumajang, Yogyakarta, Martapura, Tanah Grogot, Pontianak, Palangkaraya, Gianyar, Lombok, Bima, Kupang, Kendari, Luwuk, Mamuju, Ternate, Ambon, Sorong, Jayapura, dan Merauke. Jumlah 23 kota terpilih ini merupakan simbolisasi dari usia BAF.

Selain pelaksanaan CSR BAF Peduli “Caring for Children”, pada akhir September nanti, BAF juga memberikan donasi senilai Rp 200 juta dalam penutupan event BAF Lions Virtual Run 2020 “Run for Vision”, sebuah ajang yang melibatkan hampir tiga ribu peserta, yang dilaksanakan dari tanggal 1 hingga 20 September 2020.

Donasi tersebut akan diserahkan kepada Yayasan Lions Indonesia untuk disalurkan kepada anak-anak Indonesia yang mengalami gangguan kesehatan penglihatan.

“Kegiatan CSR BAF Peduli “Caring for Children” maupun BAF Lions Virtual Run 2020 “Run for Vision” diharapkan mampu mendorong semangat anak-anak Indonesia untuk tetap melanjutkan pendidikannya di tengah situasi pandemi Covid-19 ini,” kata Lynn Ramli, Presiden Direktur PT Bussan Auto Finance.

Sebelumnya, BAF juga meluncurkan Program Anak Asuh (Orang Tua Asuh dari Karyawan BAF) pada ulang tahun pertama gedung BAF Plaza, Juni lalu.   Di mana, dalam program tersebut BAF dan para karyawannya memberikan bantuan pendidikan untuk 400 anak asuhnya di Bengkulu, juga dengan mengusung tema “Caring for Children”. (*)

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *