JAKARTA, FP.COM – PT PLN (Persero) sebagai BUMN yang bergerak di bidang ketenagalistrikan, mengajak profesional muda Indonesia berpengalaman untuk bergabung bersama anak usaha, PT Indonesia Comnets Plus (Icon+).
Executive Vice President Komunikasi Korporat dan TJSL PLN Agung Murdifi mengatakan, Icon+ membuka tiga formasi untuk para profesional berkiprah di PLN grup yaitu Account Manager, Business Partnership, dan Network Infrastructure Planning & Architecture.
“Bagi yang berminat untuk mengikuti rekrutmen pegawai Icon+, kami imbau untuk mewaspadai penipuan sebab program ini tidak dipungut biaya,” kata Agung.
Dalam proses rekrutmen tersebut, terdapat persyaratan umum untuk bisa lolos proses seleksi administrasi, yaitu telah lulus dan memiliki ijazah S1/D-IV dengan batas usia maksimal 40 tahun. Pelamar juga diharapkan memiliki pengalaman kerja di bidang yang sama sesuai kualifikasi minimal 6 tahun.
Untuk posisi Account Manager, Icon+ mencari profesional yang memiliki ijazah S1 Manajemen Bisnis/Niaga, dengan pengalaman mengelola fungsi pelayanan pelanggan, pernah bekerja menjadi Account Manager produk ICT, serta memahami proses bisnis ICT secara keseluruhan. Bagi pelamar yang memiliki sertifikat Project Management dan Certified Business Analysis Professional (CBAP) akan diutamakan.
Pada posisi Network Infrastructure Planning & Architecture, dibutuhkan lulusan S1 Teknik Informatika dengan pengalaman membuat Topologi dan perencanaan pembangunan jaringan backbone, memahami industri telekomunikasi baik retail maupun corporate, serta pengetahuan di industri telekomunikasi. Sertifikat Project Management, CCIE Service Provider, maupuan CCIE Enterprise Infrastructure akan menjadi nilai tambah bagi kandidat pelamar.
Sementara untuk posisi Business Partnership diperuntukkan bagi mereka yang memiliki ijazah S1 Telekomunikasi, atau S1 Teknik Elektro khusus konsentrasi Telekomunikasi. Kandidat dengan pengalaman memiliki pengalaman bekerja di bidang kemitraan atau legal contract.
Para profesional yang memiliki minat untuk bergabung dengan Icon+ dapat mendaftar secara online melalui tautan rekrutmen.pln.co.id. Periode pendaftaran dibuka mulai 28 Maret 2022 hingga 1 April 2022. (*)