JAYAPURA, FP.COM – Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Papua (KPw BI Papua) menyelenggarakan sebuah kegiatan bertajuk temu responden tahun 2023 dengan tema “torang pu data, bersama majukan bangsa”. Kegiatan ini dihelat di Ballroom BI Papua, Kamis (2/11/23).
Hajatan ini merupakan bentuk apresiasi kepada seluruh responden survei (para pelaku usaha) yang telah bekerja sama dalam penyediaan data selama tahun 2023.
Dalam sambutannya, Kepala KPw BI Papua Juli Budi Winantya mengatakan, untuk menjalankan kebijakan moneter sebagai bank sentral, Bank Indonesia memerlukan data informasi yang lengkap dan akurat.
Untuk mendukung hal tersebut, pihaknya pun melakukan berbagai survei terhadap beberapa kategori responden, di antaranya Survei Pemantauan Harga (SPH), Survei Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (SPIHPS), Survei Penjualan Eceran (SPE), Survei Konsumen (SK), Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU), dan Liaison kepada pelaku usaha.
“Masing-masing survei nantinya akan menghasilkan berbagai indikator yang dapat digunakan untuk mendukung asesmen ekonomi yang kami lakukan. Sebagai contoh, untuk dapat menyusun proyeksi laju inflasi ke depan, kami memerlukan data dan informasi terkait perkembangan harga komoditas yang kami peroleh dari pasar tradisional maupun modern melalui Bapak/Ibu (pelaku usaha-red),” sebut Juli.
Data dan informasi terkait kegiatan ekonomi dan dunia usaha di Provinsi Papua yang didapatkan dari para responden, lanjut Juli, juga disampaikan sebagai laporan ke kantor pusat untuk memberikan potret kondisi perekonomian di Papua.
“Dapat kita lihat bersama, hasil olahan data survei konsumen dan liaison mampu memberikan insight bahwa optimisme masyarakat terhadap perekonomian masih kuat,” katanya lagi.
Selain digunakan pada internal Bank Indonesia, data dan informasi tersebut juga dimanfaatkan dalam upaya konsolidasi isu perekonomian di daerah yang diselenggarakan melalui berbagai forum komunikasi lintas kelembagaan seperti Komite Stabilitas Sistem Keuangan, Rapat Koordinasi Pusat dan Daerah, Musyawarah Perencanaan Pembangunan Provinsi, Forum Pengendalian Inflasi, dan forum lainnya.
Pihaknya pun optimis bila pengambilan kebijakan terkait ekonomi dan keuangan ke depannya akan semakin baik lagi. Tentunya ditunjang oleh kualitas data dan informasi yang lebih baik.
Ada beberapa acara tambahan, sekaligus hiburan dari kegiatan ini, seperti seminar motivasi humor yang menghadirkan Setyawan Eka Rahmanta atau yang popular dengan nama panggung Setyawan Tiada Tara. Ada pula penampilan D’project Band, pembagian berbagai doorprize menarik, dan pengundian pemenang kostum terbaik. (*)