Peduli Atlet dan Pelatih, NPC Papua Bagikan Sembako dan Masker

Tim NPC Provinsi Papua sebelum turun lapangan membagi bantuan untuk pelatih dan atlet paralimpik

JAYAPURA, FP.COM – National Paralympic Committee (NPC) Provinsi Papua membagi-bagikan masker dan bahan pokok kepada atlet dan pelatih paralympic, Sabtu (11/4/2020). Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada mereka yang terdampak pembatasan sosial akibat wabah Covid-19.

“Kegiatan ini dilakukan untuk menjamin kesejahteraan atlet dan pelatih paralympic selama masa psychal distancing di rumah,” ucap Jaya Kusuma, Ketua NPC Provinsi Papua, yang ikut turun membagi paket bantuan.

Read More
iklan

“Dengan apa yang kami berikan ini, kami harap mereka bisa berdiam diri dalam rumah untuk mencegah tertular dan memutus mata rantai penyebaran virus Corona di Kota Jayapura,” harap Jaya kepada insan pers di Kantor Sekretariat NPC Papua.

Jaya menghimbau kepada seluruh atlet dan pelatih yang saat ini dirumahkan untuk selalu menjaga kondisi kesehatan dan kebugaran tubuh dengan melakukan latihan fisik di rumahnya masing-masing.

“Kami telah menghentikan program latihan atlet, baik yang saat ini berada di Papua maupun di luar. Namun kami juga meminta kepada mereka untuk tetap berlatih agar kebugaran fisik tetap terjaga,” lanjutnya.

Sementara itu, terkait surat Gubernur tentang pelaksanaan PON XX dan Peparnas XVI tahun ini yang terancam mundur, Jaya menegaskan, NPC Papua selaku komite olahraga paralimpik akan selalu patuh pada keputusan pemerintah.

“Kami tidak bisa melawan aturan-aturan yang akan ditetapkan nanti oleh pemerintah daerah dan pusat. Jika pun Peparnas tahun ini ditunda, kami tetap akan mengikuti sesuai kesepakatan itu,” imbuhnya. (Ray)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *