Puslatprov: Masalah Tunggakan Lapangan Selesai Hari ini

Tim sepak bola PON Papua

JAYAPURA, FP.COM-Wakil Ketua Puslatprov Papua, Kolonel Inf TNI Donova Tri Pamungkas mengatakan bahwa masalah tunggakan sewa lapangan untuk latihan tim sepak bola PON akan diselesaikan hari ini.

“Ada sedikit miskomunikasi antara Puslatprov dan Asprov PSSI Papua tentang pembayaran lapangan yang nunggak selama empat bulan lamanya ini,” kata Kolonel Donova yang dihubungi via seluler siang tadi

Read More
iklan

“Hari ini, diharapkan permasalahan tersebut dapat segera diselesaikan. Agar tim sepak bola PON Papua bisa kembali fokus menjalani latihan sesuai program yang telah diterapkan,” sambungnya.

Ia pun berharap bahwa miskomunikasi seperti ini tidak terjadi pada cabang olahraga yang lain.

“Saya harap masing-masing koordinator yang telah ditunjuk pada masing-masing cabang olahraga agar selalu berkoordinasi dengan kami (Puslatprov) atau pun Asprov Papua agar kejadian seperti ini tidak terjadi dan menganggu konsentrasi atlet di pemusaran latihan,” pungkasnya.

Sebelumnya, diberitakan tim sepak bola PON terpaksa memindahkan tempat latihan ke lapangan Futsal Entrop akibat tunggakan sewa lapangan di Argapura. Pelatih kepala Eduard Ivakdalam berharap agar masalah ini segera diselesaikan agar tidak mengganggu program latihan timnya. “Semoga Asprov Papua dan Puslatprov segera berkoordinasi terkait perihal ini. Karena sebagai seorang pelatih saya hanya tahu beres soal lapangan,” harap Kaka Edu. (Ray)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *