UM Papua Wisuda Lulusan Program Sarjana Perdana Sejak Beralih Status

Rapat terbuka Senat Universitas Muhammadiyah Papua.

JAYAPURA, FP.COM – Universitas Muhammadiyah Papua (UM Papua) menggelar wisuda 74 lulusan program sarjana pada Rabu (7/4/2021) di Hotel Grand Abe, Kota Jayapura.

Wisuda ini merupakan yang pertama sejak alih status menjadi Universitas pada 6 Oktober 2020, dan merupakan wisuda yang ke-16 jika terhitung dari sejak berdirinya sebagai Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Muhammadiyah (STIKOM Muhammadiyah) Jayapura.

Read More
iklan

Rektor UM Papua Prof. Dr. H.R. Partino, M.Pd menjelaskan, UM Papua sekarang ini baru mewisuda lulusan dari Program Studi Ilmu Komunikasi. Program studi lainnya, lanjut dia, akan diwisuda pada tahun 2024.

Rektor lantas menjelaskan bahwa Muhammadiyah yang lahir pada tahun 1912, dengan tokohnya K.H. Ahmad Dahlan di Yogyakarta, jauh sebelum Indonesia Merdeka tahun 1945. Tiga pilar pergerakan Muhammadiyah adalah Pendidikan, Kesehatan, Sosial dan Dakwah.

“Oleh karena itu Muhammadiyah mendirikan sekolah-sekolah dari TK, SD, SMP, MTs, SMA, MA, SMK dan Perguruan Tinggi. Sampai saat ini lebih dari 170 Perguruan Tinggi Muhammadiyah di Indonesia, dan salah satunya adalah Universitas Muhammadiyah Papua,” jelas Rektor.

Wakil Rektor I Bidang Akademik Dr. Indah Sulistiani, M.I.Kom., merincikan, dari 74 orang wisudawan/wisudawati Prodi Ilmu Komunikasi tersebut 15 orang mahasiswa dari Konsentrasi Broadcasting (Penyiaran), 28 orang mahasiswa dari Konsentrasi Jurnalistik, dan 31 orang mahasiswa dari Konsentrasi Public Relations (Hubungan Masyarakat).

UM Papua memiliki 7 Program Studi dengan jenjang Sarjana. Program Studi dimaksud adalah Hukum, Ilmu Komputer, Ilmu Komunikasi, Ilmu Lingkungan, Kewirausahaan, Psikologi, dan Kehumasan – yang sedang dalam proses perubahan dari Diploma III menjadi Program Sarjana Terapan.

“Tidak semua mahasiswa angkatan yang sama bisa mengikuti wisuda ini karena berbagai alasan, karena masih di daerah sejak masa awal Covid belum kembali ke kampus, dan juga karena kendala biaya, faktor akademik dan lainnya. Kita berharap mereka dapat menyelesaikan dan mengikuti wisuda di kesempatan berikutnya,” ucap Indah.

Salah satu wisudawan, Alvian Rumagit mengungkapkan memilih UM Papua program studi ilmu komunikasi sesuai dengan bidang yang ditekuninya saat ini. Alvian berprofesi sebagai jurnalis di Jayapura ini menyampaikan rasa syukurnya karena salah satu dari 74 orang yang telah menyelesaikan pendidikannya hingga meraih sarjana. (FPKontr1)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *