JFT Incar Dua Legiun Asing untuk Posisi Defender dan Striker

Pelatih Persipura Jayapura Jacksen F Tiago bersama salah satu legiun asingnya, Takuya Matsunaga/Istimewa

JAYAPURA, FP.COM – Jacksen F Tiago ingin menambah kedalaman skuatnya untuk bertarung di Piala AFC 2021. Namun, ia memberi sinyal jika yang dia butuhkan adalah pemain asing untuk menambal lini serang dan pertahanan setelah memastikan Takuya Matsunaga jadi pengawal sektor tengah.

Read More

Untuk keinginan itu, Jacksen telah berkoordinasi dengan manajemen Persipura.

“Untuk pemain asing di posisi gelandang, kita sudah punya Takuya Matsunaga. Sekarang, kita butuh dua tambahan lagi di posisi bek dan striker. Saya sudah komunikasikan ini dengan manajemen,” ujar pelatih yang akrab disapa Big Man ini, Selasa (23/3/2021).

Meskipun kehadiran pemain asing ini sangat penting baginya, namun Jacksen enggan memaksakan kehendak. Sebaliknya, ia sangat memahami kondisi finansial klub sehingga menyerahkan keputusan itu kepada manajemen.

“Nanti kita lihat lagi, apakah kita bisa mendapatkan dua pemain asing tersebut. Karena tidak mudah juga mencari pemain di saat kondisi seperti saat ini,” tambahnya.

Ia juga tidak bersedia membocorkan dua nama incarannya itu. Pelatih asal Brasil ini hanya mengatakan jika pemain yang dimaksud sudah bermain dan masih ada di Indonesia.

“Kita akan cari yang saat ini masih ada di Indonesia atau bermain di Indonesia. Soalnya, situasi Covid-19 saat ini, cukup susah mendatangkan pemain dari luar negeri,” jelasnya. (Ray)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *