JAYAPURA, FP.COM – Wali Kota Jayapura Benhur Tomi Mano meninjau posko dan tanggap darurat korban kebakaran di Jalan Soka dan Ondikleo Perumnas 1, Kelurahan Waena, Distrik Heram, Kota Jayapura, Sabtu (17/4/2021).
Wali Kota didampingi Sekda Kota Jayapura, Kapolsek Heram, Danramil Abepura, Kadis Sosial Kota Jayapura, Kadisdukcapil Kota Jayapura, Kadis DLH, Kasatpol PP, Kabid Pendidikan, Kabid PUPR, Kabag Pemerintahan dan Kabag Humas Kota Jayapura.
Di hadapan para korban, Tomi Mano meminta agar mereka tak saling menyalahkan atas musibah itu.
“Saya harap warga tidak saling menyalahkan dengan musibah ini. Pemerintah akan membangun posko dan melayani, makan dan minum, pelayanan kesehatan dan pendataan lainnya, selama 7 hari ke depan,” ucap BTM.
Tak lupa, ia meminta aparat menjaga penerapan protokol kesehatan sekaligus mengamankan barang milik warga. Tomi Mano juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berjuang memadamkan api yang berkobar pada Jumat malam, tanggal 16 April 2021 lalu itu. FPKontr1