JAYAPURA, FP.COM – Pemerintah Provinsi Papua menaruh perhatian serius terhadap segala dampak yang timbul akibat virus Corona (Covid-19), termasuk mengawasi penimbunan kebutuhan bahan pokok oleh oknum tak bertanggung jawab.
Sekretaris Daerah Provinsi Papua Hery Dosinaen mengungkapkan, pihaknya akan turun ke lapangan melibatkan aparat kepolisian untuk mengecek langsung ketersedian dan harga bahan pokok.
“Kita sudah membahas ketersediaan sembako dan bahan bakar (BBM), Kapolda sudah siap melakukan operasi pasar,” kata Sekda.
Menurut Sekda Hery, penimbunan bahan pokok berdampak pada laju inflasi.
Tak hanya Hery, Wali Kota Jayapura Benhur Tomi Mano pun mengakui, ada oknum yang mengambil keuntungan dari situasi ini.
“Kami akan terus memantau ketersedian dan harga sembako, dan akan menindak yang melakukan penimbunan,” tegasnya.
Dukungan pun datang dari legislatif. Ketua DPR Papua Johny Banua Rouw mengatakan, pihaknya akan ikut melakukan operasi pasar untuk menjaga stabilitas harga.
“Kita akan terus melakukan pengawasan terutama sembako dan BBM supaya masyarakat kita tidak panik,” pungkas Rouw. FPKontr3