Menang Dua Kali atas Jatim, Kaka Edu Enggan Jemawa

Tim PON Ppaua saat mendengarkan arahan pelatih

JAYAPURA, FP.COM – Tim sepak bola PON Papua meraup hasil positif dalam dua kali pertemuan di laga uji coba melawan Jawa Timur. Mengalahkan tim langganan juara PON tentu semakin mempertebal rasa percaya diri anak asuh Eduard Ivakdalam.

Kendati demikian, Edu tidak mau lengah. Pasalnya, menurut legenda hidup Persipura ini, timnya masih punya banyak kekurangan.

Read More
iklan

Kelain koordinasi antarlini, kolektifitas, dan improvisasi permainan yang masih kurang, para pemainnya juga perlu memperbaiki kesalahan-kesalahan dasar yang sering dilakukan.

“Kesalahan dasar terutama dalam melakukan passing, masih sering dilakukan para pemain. Kesalahan ini yang akan kami coba perbaiki secepat mungkin,” ungkapnya.

Selain itu, Edu juga akan mengevaluasi mental bertanding para pemainnya. Menurutnya, para pemain tim Papua saat ini masih mudah terpancing emosinya saat diprovokasi lawan.

“Kami juga akan membina pemain untuk bisa mengontrol emosinya agar tidak terpancing provokasi dan permainan keras lawan,” tutupnya.

Tapi Edu juga memuji kualitas dan kemampuan pasukannya yang sudah terlihat. “Saya bersyukur dari hasil maksimal dua kali laga uji coba ini, saya bisa melihat kemampuan terbaik para pemain setelah menjalani 1,4 tahun masa pemusatan latihan,” tambahnya.

Seperti diketahui, Tim PON Papua berhasil menaklukkan Jawa Timur 4-0 di Stadion Lukas Enembe, Jumat (23/10/2020) malam. Sebelumnya, di tempat yang sama, Anak-anak Cenderawasih juga mencuri kemenangan 1-0 atas tamunya itu. (Ray)

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *