PB FORKI Puji Kesiapan Venue Karate untuk PON XX

Technical Cabang Olahraga Karate PON XX Papua Ardy Ganggas/Istimewa

JAYAPURA, FP.COMTechnical Delegate (TD) masing-masing cabang olahraga (Cabor) PON XX sudah beberapa hari ini berkunjung ke Mimika, Merauke, Kota dan Kabupaten Jayapura untuk melakukan pengecekan kesiapan venue-venue yang akan digunakan.TD cabang olahraga karate Ardy Ganggas yang juga perwakilan dari Pengurus Besar (PB) Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI).

mengaku puas atas persiapan yang telah dilakukan. Selaku technical delegate, dirinya, bersama Panitia Pengawas dan Pengarah (Panwasrah) PON XX telah berkunjung ke venue olahraga ini di GOR Diklat Penerbangan, Kota Jayapura, Jumat (13/03/2020) kemarin.

Read More

Saat dimintai keterangan atas hasil pengecekan venue pada Rapat Koordinasi Sub PB PON XX tahun 2020 Papua di Hotel Sahid, Jayapura, Ardy mengatakan, sejauh ini panitia telah menyiapkan segala keperluan terkait pertandingan cabang olahraga karate.

“Saya berterima kasih dan mengapresiasi Pengprov FORKI Papua karena telah memfasilitasi segala apa yang telah kami ajukan untuk pertandingan nanti,” ucapnya kepada awak media.

Ardy juga membandingkan persiapan ini dengan cabang olahraga lain, dan sejauh pengamatannya baru cabang olahraga karate dan taekwondo yang benar-benar telah siap.

“Dari venue pertandingan, GOR Diklat Penerbangan sangat memenuhi kriteria untuk event pertandingan kelas nasional. Dari kapasitas GOR sendiri bisa menampung sekitar seribu penonton, dan banyak fasilitas yang sesuai harapkan kami, seperti penginapan dan fasilitas sarana yang lain,” jelasnya.

Pria asal Nusa Tenggara Timur ini hanya menyesalkan batalnya venue ini untuk menggelar pertandingan Popnas kemarin. Namun dirinya berharap akan ada event-event kejuaraan yang bakal digelar di GOR Diklat Penerbangan agar panitia lebih mempersiapkan diri menjelang PON XX Papua. (Ray)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *