Pemprov Salurkan 17.981 Paket Bantuan bagi OAP Tak Ber-KTP

Wakil Gubernur Klemen Tinal ketika menyerahkan paket bantuan sembako di salah satu lokasi, hari ini

JAYAPURA, FP.COM –Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal menyerahkan bantuan bahan makanan sebanyak 17.981 paket yang dikususkan untuk orang asli Papua (OAP) yang tak beridentitas di empat titik, Sabtu (16/5/2020).

Di halaman Kantor Bupati Jayapura, Klemen meyerahkan 4.741 paket, lapangan Trikora Abepura (6.654), Kelurahan Koya Timur dan Muara Tami (2.651) dan Kelurahan Tanjung Ria (3.935).

Read More
iklan

“Penyerahan kali sebagai tindak lanjut penyerahan bansos sebelumnya. Kemarin kita fokus ke rohaniawan dan semua staf yang menjaga rumah ibadah, hari ini kepada OAP yang tidak ber-KTP (kartu tanda penduduk),” kata Klemen Tinal.

Dari data yang ada, target OAP penerima bansos sebanyak 32.000, saat ini Pemprov telah menyalurkan sebanyak 17.981 atau lebih dari 50 persennya, sisanya akan ditangani lewat kabupaten dan kota.

 “Kalau ini sudah selesai berarti selisihnya itu yang kita lewat pemerintah kabupaten dan kota, karena mereka OAP ber-KTP.”

Tak serta merta dibagikan, bansos ini juga wajib tertib administrasi. Semua penerima difoto, ada form dan tanda tangan.

Data ini digunakan tak hanya sebagai pertanggungjawaban semata, namun juga akan dipakai untuk keperluan data base OAP. Dengan demikian, program-program khusus bagi mereka dapat dirancang berbasis data ini.

“Kita mau bangun data base OAP, sehingga kita tahu persis berapa jumlah OAP, di mana mereka berada dan kualifikasinya seperti apa,” ujar Klemen.

Terakhir, Klemen menyebut, bantuan ini untuk meringankan beban warga, khusus OAP, dan itu sejalan dengan otonomi khusus bagi Papua. FPKontr3

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *