Peserta Bimtek Pasti Ekraf Diharapkan Berinovasi dan Mengembangkan Produk

Foto bersama usai Bimtek Pasti Ekraf 2024 yang diselenggarakan oleh Disbudpar Papua

JAYAPURA, FP.COM – Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Proposal dan Teknik Presentasi Bisnis Ekonomi Kreatif (Pasti Ekraf) yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Papua selama 4 hari, mulai tanggal 1 hingga 4 Juli 2024, resmi ditutup pada, Kamis sore (4/7).

Acara penutupan berlangsung di salah satu hotel di bilangan Padang Bulan, Kota Jayapura.

Read More
iklan
Ketua Panitia Bimtek, Mathelda Tanamor

Ketua Panitia Bimtek, Mathelda Tanamor mengatakan, ketiga puluh peserta akan diganjar sertifikat dari program yang difasilitasi Deputi II Bidang Pengembangan SDM dan kelembagaan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI / Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI di Provinsi Papua.

Mewakili pimpinan, Kepala Bidang Ekonomi Kreatif (Ekraf) Disbudpar Papua, Boni Asso, dalam sambutannya pada acara penutupan, mengapresiasi antusiasme para peserta dalam mengikuti Bimtek Pasti Ekraf. Ia berharap para peserta dapat memanfaatkan ilmu dan pengetahuan yang diperoleh selama Bimtek untuk mengembangkan usaha ekonomi kreatif mereka di Papua.

“Ekonomi kreatif merupakan salah satu sektor unggulan yang diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di Papua. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk terus memberikan dukungan kepada para pelaku ekonomi kreatif di Papua, salah satunya melalui Bimtek ini,” ujarnya.

Boni Asso juga berpesan kepada para peserta untuk tidak ragu berinovasi dan terus mengembangkan produk-produk ekonomi kreatif yang berkualitas. Ia yakin bahwa dengan kerja keras dan ketekunan, para pelaku ekonomi kreatif di Papua dapat mencapai kesuksesan.

Kabid Ekraf Boni Asso menyerahkan sertifikat kepada salah satu peserta Bimtek

Pada kesempatan tersebut, Boni Asso juga menyerahkan sertifikat kepada para peserta yang telah menyelesaikan Bimtek. Ia berharap, sertifikat ini dapat menjadi motivasi peserta untuk belajar dan mengembangkan usaha mereka.

Bimtek Pasti Ekraf merupakan salah satu program kerja Disbudpar Papua dalam rangka meningkatkan kapasitas para pelaku ekonomi kreatif di Papua. Diharapkan, melalui program ini, ekonomi kreatif di Papua dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi perekonomian daerah. (Ai)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *