JAYAPURA,FP.COM – Penjabat (Pj) Gubernur Papua, Agus Fatoni, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga perdamaian dan harmoni di Tanah Papua. Ajakan ini disampaikannya dalam acara di Gedung Negara, Selasa (2/9/2025).
“Menghadapi situasi terkini di Papua, kami dan seluruh Forkopimda berkumpul untuk membahas bagaimana menjaga Papua yang kita cintai,” ujar Fatoni.
Ia menambahkan, berbagai tokoh masyarakat, tokoh agama, Majelis Rakyat Papua (MRP), dan Dewan Perwakilan Rakyat Papua (DPRP) juga telah berkumpul dan menyerukan imbauan damai.
“Upaya ini terus kami lakukan. Kami terus berkoordinasi dan berkomunikasi dengan berbagai elemen, termasuk mahasiswa, pemuda, dan elemen masyarakat lain agar bersama-sama menjaga Papua tetap aman, damai, dan harmonis,” tambahnya.
Senada dengan Fatoni, Ketua MRP Nerlince Wamuar bersama tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh masyarakat juga menyerukan pesan damai. Seruan ini ditujukan kepada pimpinan lembaga keagamaan, masyarakat lintas profesi, pemerintah, aparat penegak hukum, dan seluruh masyarakat di Papua.
Berikut adalah enam poin seruan damai tersebut:
- Kepada semua masyarakat, agar tidak menyebarkan informasi hoaks dan menjaga ucapan di media sosial.
- Kepada pimpinan lembaga keagamaan, agar menyampaikan pesan kesejukan, kebersamaan, dan persatuan.
- Kepada masyarakat di berbagai profesi, untuk menahan diri dan tidak terprovokasi melakukan aksi anarkis yang merusak fasilitas umum, menimbulkan kerugian, atau korban jiwa.
- Kepada kelompok yang merencanakan aksi, agar menyadari bahwa Papua adalah tanah damai yang tidak boleh dikotori oleh aksi-aksi yang merusak citra.
- Kepada pemerintah dan aparat penegak hukum, untuk mengedepankan pendekatan persuasif, humanis, dan dialogis.
- Kepada seluruh masyarakat Papua, agar berdoa dan berpuasa untuk pemulihan, kedamaian, dan harmoni, serta saling menghargai. (*)


