Setelah Timika, BPP PGBP Kembali Gelar Pelatihan Guru Sekolah Minggu di Tiom

Suasana pelatihan kurikulum Sekolah Minggu tahun 2022 yang diselenggarakanan Departemen Pendidikan & Litbang BPP PGBP di Tiom/Istimewa

TIOM, FP.COM“Ajarlah Mereka”. ini adalah kutipan Injil Matius 28 : 20, yang diusung sebagai tema kegiatan pelatihan kurikulum Sekolah Minggu tahun 2022 yang diselenggarakanan Departemen Pendidikan & Litbang Persekutuan Gereja Baptis Papua (PGBP) di Tiom dari 8-11 Maret lalu di Gereja Baptis Dukom.

Read More
iklan

Ada 130 peserta yang terdiri dari para guru Sekolah Minggu dari Wilayah Balingga (6 Gereja), Wilayah Tiom (13 Gereja), dan Wilayah Beam (8 Gereja) yang mengikuti kegiatan ini. Ketua PGBP Wilayah Tiom Pdt. Ito Yigibalom dalam sambutan pembukaan berterima kasih kepada BPP-PGBP yang telah menjawab salah satu kebutuhan terbesar dalam pelayanan di Wilayah Tiom, Beam dan Balingga yaitu pendidikan kristen melalui pelatihan Guru-Guru Sekolah Minggu ini.

Tampil sebagai pembicara, Pdt. Vence Buol dari BPP-PGBP menyajikan tiga materi pokok, yaitu panggilan melayani, persiapan & perlengkapan mengajar, dan pelatihan menggunakan kurikulum mengajar & menyusun ibadah yang kreatif.

Eka Wanimbo, salah seorang peserta dari Gereja Baptis Onggeme Tiom merasa sangat terbantu, di mana ia kini memiliki bekal dan pegangan sebagai guru sekolah minggu (GSM)

“Kami sangat tertolong dengan pelatihan ini. Selama ini, kami sebagai GSM tidak memiliki pegangan untuk mengajar anak-anak sekolah minggu di gereja,” jelas Eka.

“Pelatihan ini akan menghasilkan GSM yang telaten dan siap melayani Tuhan melalui anak-anak SM di masing-masing gereja,” sambungnya.

Pendeta Vence Buol saat menyajikan materi/Istimewa

Sementara, gembala sidang Gereja Baptis Dukom-Tiom Pdt. Pen Kogoya berharap agar pelatihan semacam ini  terus dilaksanakan secara berkesinambungan sehingga menghasilkan GSM yang benar-benar terampil dalam tugas dan pelayanannya.

Sebagai Ketua Departemen Pendidikan & Litbang PGBP Pdt. Vence menyampaikan terima kasih kepada BPP-PGBP, pengurus Wilayah Beam, Balingga dan Tiom yang telah mengkoordinir GSM di masing-masing wilayah untuk hadir dalam kegiatan pelatihan ini.

“Terima kasih yang khusus ditujukan kepada gembala sidang dan Badan Pelayan Gereja Baptis Dukom serta seluruh Jemaat yang telah memfasilitasi pelatihan ini secara penuh,”

Masih menurut Vence, kegiatan serupa juga telah dilaksanakan di Wilayah Timika pada tanggal 2 Maret 2021 dan diikuti oleh delapan (8) gereja di wilayah itu.

“Pelatihan ini akan terus berlangsung untuk wilayah-wilayah pelayanan Baptis lainnya sampai pada bulan Juni 2022,” pungkas Vence. (*)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *