JAYAPURA, FP.COM – Jelang bergulirnya kembali Liga 1 tahun 2020, isu panas di kubu Persipura kembali muncul. Lagi-lagi, Persipura Jayapura dikabarkan akan kehilangan salah seorang pemain asingnya.
Setelah dua minggu lalu Sylvano Comvalius memutuskan untuk tidak kembali ke Indonesia dan memperkuat Persipura, kini giliran Arthur Cunha disebut-sebut memilih hengkang dari skuat Mutiara Hitam.
Kabar ini sangat mengejutkan, mengingat dalam beberapa kali kesempatan, baik melalui manajemen dan Jacksen Tiago sebagai pelatih selalu mengatakan jikalau Arthur akan segera kembali ke Indonesia dan bergabung bersama para pemain Persipura lain yang saat ini tengah menjalani pemusatan latihan di Kota Batu, Jawa Timur.
Melalui foto yang diunggah di akun resmi Instagram Persipura @persipurapapua1963 pada Rabu malam (09/10), Arthur menyampaikan salam perpisahannya kepada klub yang baru dibelanya tersebut.
“Teman-teman, saya telah membuat perjanjian dengan presiden (klub) dan seluruh staf bahwa saya akan meninggalkan Persipura. Adalah hal yang sangat luar biasa bagi saya bisa bekerja dan menjadi bagian dari keluarga besar Persipura,” tulis Arthur.
Berdasarkan foto hasil tangkapan layar percakapan WhatsApp itu juga tertulis Manajer Persipura Rudi Maswi, yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Arthur.
“Selamat dan dan sukses di tempat yang baru. Terima kasih sudah bergabung bersama Persipura,” balas Rudi Maswi.
Hingga berita ini ditayangkan, belum ada konfirmasi resmi dari manajemen Persipura. Juga, belum jelas apa alasan kongkrit dari pemain berpaspor Brasil ini memilih untuk tidak melanjutkan kontraknya di Persipura sebagai pemain pinjaman dari Arema FC.
Arthur sendiri baru melakoni dua laga berseragam merah hitam, kala menjamu PSIS Semarang di pekan pembuka Liga 1 tahun 2020 dan kontra Pusamania Borneo.
Jika kabar tentang kepergiannya benar, maka kartu merah yang ia dapatkan di pertandingan melawan Pusamania Borneo pada pekan ke-2 menandai kebersamaannya bersama Persipura. (Ray)