JAYAPURA, FP.Com – Pemerintah Kota Jayapura menggelar sebuah turnamen futsal antarsiswa SMP/Mts se-kota Jayapura dalam rangka HUT Kota Jayapura ke-110 tahun bertajuk Wali Kota Cup, bertempat di Lapangan Boulevard, 11 -15 Februari.
Turnamen yang diikuti oleh 26 tim futsal dari berbagai SMP/ Mts se-kota Jayapura ini dibuka secara resmi oleh wali kota Jayapura, Benhur Tomi Mano, Selasa (11/2/2020).
Benhur mengatakan, ajang ini digelar sebagai pemupuk persahabatan antarsiswa SMP/Mts se-kota Jayapura, selain mencari bakat-bakat terbaik.
“Ajang futsal ini selain mencari juara dan pemenang yang penting terutama adalah persahabatan antara SMP seluruh kota. Dari sekian peserta hari ini adalah anak-anak sehat dan kuat dan bisa jadi pemimpin masa depan,” ujar Benhur kepada wartawan.
Orang nomor satu di Kota Jayapura ini pun mengimbau kepada para siswa SMP/Mts se-Kota Jayapura untuk menjauhi hal-hal negatif seperti narkoba dan miras.
“Untuk itu saya berpesan kepada para siswa untuk belajar dengan baik dan tekun dan jangan ikut hal-hal yang merugikan, seperti narkoba, ganja dan miras. Dari sekian yang bermain ini pasti akan ada yang jadi pemimpin nantinya. Tunjukkan prestasi dan raih juara, jaga persahabatan dan jangan ada tawuran antarpelajar,” tandasnya. (FPKontr2)