PT Yombe Namblong Nggua: Harapan bagi Kesejahteraan Masyarakat Adat Namblong

Musyawarah Adat Pemegang Saham PT. Yombe Namblong Nggua

NAMBLONG, FP.COM – Dengan luas wilayah adat mencapai 53.000 hektar, masyarakat adat Namblong memiliki potensi besar untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi mereka menyusul hadirnya PT Yombe Namblong Nggua. Perusahaan ini diharapkan dapat mengelola sumber daya alam secara berkelanjutan dan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat setempat.

Musyawarah Adat Pemegang Saham yang digelar pada 30 Oktober 2024 menjadi tonggak penting dalam upaya masyarakat adat untuk mengelola sumber daya alam mereka sendiri. Direktur Utama PT Yombe Namblong Nggua, Yohana Yokbet Tarkuo, optimis bahwa perusahaan ini akan memberikan dampak positif bagi masyarakat Namblong.

Read More
iklan

Dalam semangat gotong royong, 44 Iram Tekay (pemimpin marga) Suku Namblong berkumpul di Kampung Adat Kemtung untuk membahas masa depan ekonomi mereka.

Yohana Yokbet Tarkuo menyampaikan rasa syukur atas pencapaian ini. “Perjalanan kita menuju kemandirian ekonomi tidaklah mudah. Namun, berkat kerja keras dan dukungan semua pihak, kita akhirnya berhasil mendirikan perusahaan ini,” ujarnya.

Abdon Nababan, mitra BUMMA (Badan Usaha Milik Masyarakat Adat), menekankan pentingnya peran masyarakat adat sebagai pelaku ekonomi.

“Masyarakat adat tidak hanya sebagai objek pembangunan, tetapi juga harus menjadi subjek yang aktif dalam mengelola sumber daya alam mereka,” tegasnya. (Astried)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *