JAYAPURA, FP.COM – Asian Football Confederation (AFC) memberi tenggat waktu kepada PSSI sampai esok, 22 Desember untuk segera melengkapi dan menyerahkan syarat administrasi yang diperlukan oleh Bali United dan Persipura Jayapura sebagai dua perwakilan Indonesia di ajang Piala AFC 2021 mendatang.
Bali United mewakili Indonesia dengan status juara Liga 1 2019, sedangkan hak Persipura diperoleh dari jatah Persebaya Surabaya (runner-up Liga 1 2019) yang tidak punya lisensi di kompetisi Asia. Persipura yang menduduki peringkat tiga klasemen pun ketiban rejeki.
Kendati belum secara resmi mengumumkan jumlah partisipan untuk Piala AFC edisi ke-18 ini, namun AFC masih akan tetap menggunakan format yang sama seperti gelaran Piala AFC 2019 sebelumnya, yakni pembagian lima zona wilayah.
Kelima zona wilayah tersebut adalah Asia Barat, Asia Timur, Asia Selatan, Asia Tengah, dan Asia Tenggara. AFC memberi jatah masing-masing 12 slot kepada zona Asia Barat dan Tenggara untuk mengirimkan wakilnya ke fase grup. Dari 12 slot zona Asia Tenggara tersebut, 10 klub di antaranya langsung dinyatakan lolos ke ke fase grup, termasuk Bali United.
Sementara itu, Persipura harus berjuang dari babak playoff untuk mendapatkan satu dari dua jatah tiket ke fase grup yang tersisa bersama perwakilan Myanmar, Hanthawady United yang juga berada di babak playoff.
Selain Persipura dan Hanthawady United, ada empat klub lain yang juga akan saling jegal demi melaju ke putaran grup melalui jalur pre-eliminary round, yaitu Visakha FC (Kamboja), Lao Toyota FC (Laos), Lalenok United (Timor Leste), dan satu wakil dari Brunei Darussalam yang belum diumumkan.
Selanjutnya, dua klub pemenang dari babak pre-eliminary tersebut akan bertemu antara Persipura dan Hanthawady United di babak playoff yang rencananya akan berlangsung pada bulan April 2021 mendatang. Babak playoff akan memakai sistem agregat gol dalam format home-away.
Piala AFC 2021 ini nanti juga akan menjadi edisi keenam Persipura mentas di kancah sepak bola Asia. Sebelum ini, Boaz Solossa dan kawan-kawan pernah dua kali tampil di Liga Champions Asia (fase grup 2010 dan playoff 2012) dan tiga kali di Piala AFC (2011, 2014, dan 2015).
Prestasi terbaik Persipura adalah saat sukses melangkahkan kaki hingga fase semi final di Piala AFC 2014. Catatan ini mengantarkan Persipura menjadi klub Indonesia pertama yang berhasil melaju hingga fase empat besar Piala AFC.
Rapor apik Persipura di empat kali kesempatannya bermain di Piala AFC akan menjadi modal tambahan bagi klub peraih empat gelar juara Liga Indonesia ini. Belum lagi rencana dari pihak Persipura untuk menggunakan Stadion Mandala sebagai homebase. Setelah sekian lama berpindah-pindah stadion dan menjadi klub musafir. (Ray)