BPK Tegaskan, Pemberian WTP Bagi Papua Bukan Hadiah

Anggota IV BPK RI, Isma Yatun

JAYAPURA, FP.COM – Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia menegaskan, pemberian WTP terhadap LKPD Provinsi Papua untuk kesekian kalinya bukan hadiah dari BPK, namun kualitas pengelolaan keuangan di Papua meningkat.

Hal tersebut dikatakan anggota IV BPK RI, Isma Yatun di Gedung Negara saat menghadiri Sertijab Kepala BPK RI Perwakilan Papua di Gedung Negara, Rabu (16/6/2021).

Read More

“WTP yang diraih bukan hadiah dari BPK, tetapi itu hasil kerja keras dari Pemerintah Daerah dan jajarannya dalam memperbaiki tata kelola keuangan daerah,” katanya.

Menurutnya, pemberian WTP atas LKPD terhadap 11 kabupaten sebagai bukti meningatnya  kualitas pengelolaan keuangan daerah di Papua secara signifikan dalam dua tahun terakhir ini. Hal tersebut berdasarkan hasil pemeriksan BPK atas LKPD di 30 entitas.

“Dari 30 entitas Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota di Papua, 11 di antaranya berhasil meraih opini WTP atas LKPD tahun 2018. Sementara di tahun 2021 ini meningkat menjadi 18 entitas,” terangnya.

Isma pun mengajak kepala daerah bersama legislatif untuk berupaya mewujudkan tata kelola keuangan yang lebih akuntabel dan dapat dipertanggungjawabkan melalui perbaikan sistem pengendalian intern.

“Pertanggungjawaban itu lebih baik lagi apabila disertai peningkatan kualitas pengelolaan keuangan  daerah yang diwujudkan dalam program, kebijakan dan pelayanan kepada masyarakat,” tambahnya.

Ia mengharapkan, kerja keras 18 entitas Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota yang meraih opini WTP ini bisa menular ke daerah lain yang belum mendapatkan opini WTP.

“Saya juga berharap hasil dari pemeriksaan berupa rekomendasi itu bisa menjadi acuan untuk Pemerintah Daerah dalam melaksanakan program terhadap pelayanan masyarakat,” jelasnya.

Ia pun mendorong daerah yang belum mendapatkan opini WTP agar lebih bekerja keras lagi dalam meningkatkan kualitas tata kelola keuangan daerah sesuai standar akutansi pemerintah, kepatuhan dan sistem internal baik.

“Saya percaya Papua pasti bisa dan saya berharap dengan adanya pemimpin daerah yang sekarang ini siap untuk bekerja demi majunya Papua dengan meningkatnya opini dari BPK,” tutupnya. (FPKontr3)

iklan

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *